Bisnis Makanan Online Yang Dapat Dilakoni oleh Pebisnis Pemula

Ide Peluang Usaha kuliner paling laris
7 Usaha Kuliner Paling Laris dan Populer di Tahun ini
March 11, 2019
Ide Peluang Usaha kuliner paling laris
Ide Peluang usaha Kuliner yang Cepat menghasilkan
March 12, 2019

Bisnis Makanan Online Yang Dapat Dilakoni oleh Pebisnis Pemula

Bisnis Makanan Online

Bisnis Makanan Online – Banyak pengusaha yang rela mengeluarkan modal sampai berjuta-juta untuk membuka usaha makanan, tidak heran, sebab bidang usaha satu ini tidak akan pernah ketinggalan zaman dan memiliki konsumen yang tidak terbatas.

Apalagi hadirnya internet di tanah air, usaha makanan makin di peritungkan sebagai usaha yang paling menguntungkan. Contoh saja kripik maicih, produk olahan singkong  yang terkenal hingga ke negara tetangga hanya dengan memanfaatkan media sosial yang populer saat itu, yaitu Twitter, nama strateginya adalah digital marketing.

Apa anda ingin mencoba kesuksesan di bisnis makanan online? Tidak adanya pengalaman dan masih bingung produk makanan apa yang ingin anda jual? Tenang, pada artikel kali ini kami akan  membagikan macam-macam bisnis yang bisa anda jual di dunia maya.

Bisnis Makanan Online Yang Dapat Dilakoni oleh Pembisnis Pemula.

Tawarkan jasa cetring untuk kantor atau komunitas

Pelaku usaha yang memilih bisnis ini disebabkan karena profitnya cukup menjanjikan, karenanya usaha catering ini merupakan salah satu usaha favorit para pengusaha. dan kemudahan memasarkan usaha ini menggunakan media sosial.

Cemilan Sehat

Semua yang berhubungan dengan kesehatan memiliki peluang dijadikan usaha yang potensial. Contohnya usaha makanan, karena ada tren orang peduli makan makanan sehat. Beramai-ramai orang  pasti mencari makanan yang sehat. Untuk itu, macam-macam menu diciptakan untuk memenuhi permintaan konsumen yang ingin menjaga kebugaran tubuh mereka.

Kalau Anda berniat ingin coba usaha Cemilan sehat, Anda bisa tawarkan menu makan vegetarian yang cocok untuk diet. Untuk menggenjot penjualan jangan lupa pasarkan melalui media sosial.

Aneka roti dan kue

Boleh dicoba usaha bakery online jika punya keahlian tersebut. Bisnis satu ini menguntungkan apa lagi jika Anda pasarkan melalui media sosial. Ditambah lagi jika Anda bisa mengikuti tren kue dan roti terkini agar pembeli tidak merasa bosan dengan apa yang Anda tawarkan.

Untuk memulai menjalankan bisnis ini Anda bisa mencontoh strategi bisnis yang dilakukan Jodi Janitra, pengusaha kue dan roti terkenal yang berhasil memasarkan lima brand kue kering. Jodi mengaku ia rajin melakukan promosi lewat internet, sehingga membuat mereknya dikenal oleh banyak orang.

Fried Chicken Ayam Strong

Fried Chicken adalah jenis usaha yang sudah sangat familiar dengan masyarakat indonesia. Karenanya ini adalah ladang yang sangat potensial untuk mengasilkan pundi-pundi rupiah, konsumen yang sudah teredukasi, dan memiliki peminat yang luas dari anak kecil sampai orang dewasa.

kenapa Fried Chicken Ayam Strong? karena usaha ini memiliki banyak kelebihan: memiliki varian menu yang banyak sehingga tidak membosankan bagi konsumen, ada ayam goreng yang di balut dengan saus keju, ayam goreng geprek yang sambalnya bikin ketagihan, ada juga ayam goreng yang dilumuri dengan keju mozarella, kebayang kan enaknya, hmmmm.

Dalam memasaran ayam strong sangat dianjurkan menggunakan media sosial agar penjualan semakin meningkat.

Frozen Food yang memiliki bentuk unik dan menarik

Bisnis makanan online selanjutnya yaitu frozen food,  jenis makanan ini cocok untuk dijual secara online. Cara penyimpanannya yang harus diperhatikan. Jika tidak, pasti akan mempengaruhi kualitas dan rasa produk frozen food yang Anda jual.

Bahan makanan yang bisa diolah menjadi beku bermacam-macam ada daging ayam, sapi, ikan, dan bahan makanan sefood lainnya. Bahan-bahan tersebut dibuat menjadi sosis, bakso, nugget, siomay dan lainnya.

Demikian beberapa peluang bisnis makanan online yang bisa Anda coba rintis mulai dari sekarang. Jika Anda punya keahlian membuat salah satu menu di atas silahkan mulai dari sekarang dan pasarkan melalui beberapa platform online seperti media sosial, marketplace atau toko online Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *